SEJAK Kamis, 3 Januari 2008, kemarin, Harian Pagi Tribun Jabar, surat kabar di bawah payung Persda Network Kelompok Kompas Gramedia, meluncurkan situs online dan real time pertama di Jawa Barat. Alamat situsnya www.tribunjabar-online.com.
Situs ini mengup-date terus berita terkini di Kota Bandung dan sekitarnya, serta wilayah Jawa Barat lainnya, seperti Priangan dan Pantura, langsung dari lapangan. Juga ditambah berita-berita baru dari Jakarta yang dipasok teman-teman Persda Network.
Selama ini, situs-situs yang dimiliki surat kabar di Jabar hanya sekadar memajang berita hari sebelumnya yang sudah dicetak dan terbit. Karena itu, Tribun Jabar melangkah lebih maju dan ingin tampil beda dengan yang lainnya.
Ada kecenderungan, dalam beberapa tahun ke depan, situs koran semacam ini yang akan dicari. Tak hanya menyajikan berita "basi", tapi juga memanjakan pembaca dengan berita paling gres. Bukan bermaksud jadi portal berita, semisal detikcom atau okezone, tapi menawarkan nilai lebih pada pembaca koran yang akrab dengan internet.
Memang situs tribunjabar-online ini belum sempurna, butuh perbaikan di sana sini. Lagi pula, situs ini bukanlah situs Tribun Jabar yang sebenarnya. Ini situs percobaan. Karena situs yang "the real website", masih dalam proses desain. Jadi ini langkah ajaib untuk mendahului kompetitor di Jawa Barat. Apalagi, kabar burung terhembus, detikcom bakal memunculkan detikcom Bandung. Lalu koran lokal lain juga akan berlaku serupa.
Tanpa kerja keras teman-teman Redaksi dan IT, situs ini tidak akan pernah ada. Di tengah keterbatasan sarana dan personel, teman-teman berjibaku membangun situs ini. Hasilnya ya seperti saat ini. Mohon masukan, saran, dan kritik, atas situs ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua. (*)
No comments:
Post a Comment