ALHAMDULILLAH, Alloh masih sayang padaku. Hari ini usiaku menginjak 35 tahun. Alloh masih memberi kesempatan untuk menghirup udara, melihat matahari terbit di pagi hari. Warnanya merah, jingga, lalu menguning, dan terang benderang.
Cukup panjang lika-liku hidup yang kujalani selama ini. Menempaku agar lebih matang, dewasa, menghadapi perjalanan ini. Entah kapan akan kujumpai titik terakhir. Tapi itu pasti datang. Dan kuharus bersiap menghadapinya. Karena itu aku memohon kepada Alloh agar diberi kekuatan, dikarunikan tekad yang kuat untuk mengisi langkah-langkah berikut dengan amal yang baik, bermanfaat bagi orang banyak.
Memohon kepada Alloh agar menjadi orang yang selalu bersyukur, sekecil apapun yang diberikan Alloh. Menjadi orang yang selalu beristigfar, memohon ampunan, atas sekecil apapun kesalahan yang dilakukan. Menjadi orang yang mudah untuk bertakbir dan bertasbih saat melihat sekecil apapun keagungan dan kekuasaan yang diperlihatkan Alloh.
Dan yang utama, Alloh menjadikan hatiku lembut, tak keras seperti batu, yang selalu tergetar ketika dibacakan ayat-ayat Alloh. Menjadikan lisan ini mudah untuk menyebut asma-asma Alloh dn membaca Al Quran. Menjadikan diri ini senang berada di tengah orang-orang saleh, menjadikan diri ini senang mengamalkan ilmu yang diperoleh dan mengulurkan tangan bagi mereka yang kesulitan.
Aku ingin selalu bersama orang-orang yang teraniaya, dizalimi, kaum duafa, karena dekat dengan mereka berarti dekat denganMu. "Carilah Aku diantara orang-orang yang dizalimi dan kaum duafa" begitu yang pernah kudapat. Ringankan tangan ini untuk menolong orang yang membutuhkan.
Sungguh teramat banyak nikmat yang sudah kuperoleh selama ini. Dan kini aku ingin menghisab diriku sebelum Alloh menghisabku. Tentu betapa hitam diri ini. Teramat hitam. Mumpung masih diberi kesempatan, diberi waktu, aku ingin menggapai kembali kedekatan denganMu. Amin.(*)
No comments:
Post a Comment